Tanaman hias bunga outdoor memang sangat cocok untuk teras rumah. Sehingga selain memberikan kesan hijau juga akan lebih berwarna. Pak Bon sendiri sangat setuju kalau teras rumah dikasih tanaman hias berbunga.
Soalnya kalau cuma tanaman hias yang daun saja rasanya monoton dan kurang menarik.
Bicara soal teras rumah, bagian terdepan rumah ini merupakan salah satu area yang penting untuk diperhatikan. Karena teras bisa menjadi tempat bersantai, menerima tamu, atau bahkan menjadi tempat kerja outdoor yang mengasyikkan.
Pak Bon sendiri kadang juga suka ngopi sembari nulis di teras, apalagi kalau pas lagi hujan, rasanya syahdu.
Supaya teras rumah nggak terlihat sepi, perlu ditambahkan tanaman hias. Salah satu yang bisa dipertimbangkan adalah memilih tanaman hias bunga outdoor.
Tanaman hias outdoor berbunga memiliki banyak kelebihan. Selain bisa mempercantik teras rumah, tanaman hias ini juga bisa memberikan kesan asri dan menyegarkan. Selain itu, tanaman hias berbunga juga bisa membantu mengurangi polusi udara.
Daftar Isi
Pilihlah Tanaman Hias yang Tepat
Sebelum membeli tanaman hias bunga outdoor, ada beberapa hal yang perlu kamu pertimbangkan, yaitu:
- Letak teras rumah. Beberapa tanaman hias outdoor berbunga membutuhkan sinar matahari penuh, sedangkan yang lainnya membutuhkan kondisi yang teduh atau semi teduh. Jadi perlu disesuaikan dengan kondisi letak teras rumah. Apakah terkena sinar matahari langsung atau tidak.
- Ukuran dan bentuk tanaman. Pastikan tanaman hias yang dipilih nanti sesuai dengan ukuran teras rumah. Jangan sampai terasnya kecil, tapi pilihnya tanaman yang tinggi dan padat. Nanti malah kurang estetik.
- Perawatan tanaman. Beberapa tanaman hias outdoor berbunga membutuhkan perawatan yang lebih intensif, seperti penyiraman dan pemupukan yang rutin. Jadi tanyakan pada diri sendiri, kira-kira sanggup tidak merawat tanaman itu nantinya.
Rekomendasi Tanaman Hias Bunga Outdoor untuk Teras Rumah
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi tanaman hias outdoor berbunga yang cocok untuk teras rumah kamu:
1. Marigold
Marigold adalah tanaman hias berbunga yang populer di Indonesia. Tanaman ini memiliki bunga dengan beberapa warna seperti kuning, jingga, atau merah. Sangat cocok kalau digunakan untuk tanaman hias teras rumah.
Marigold juga mudah tumbuh dan tidak membutuhkan perawatan yang rumit. Tanaman ini cocok ditanam di pot atau langsung di tanah.
2. Geranium
Geranium juga tanaman hias berbunga yang cocok untuk halaman teras rumah. Karena memiliki warna yang beragam. Ada yang berwarna merah, merah muda, dan ungu. Geranium ini memiliki beberapa varietas, jadi bunganya juga berbeda-beda.
Selain sedap dipandang mata, tanaman ini juga memiliki aroma yang harum dan bermanfaat juga untuk mengusir nyamuk.
3. Petunia
Petunia adalah tanaman hias berbunga yang memiliki bunga berwarna-warni, seperti merah, merah muda, ungu, putih, atau biru. Akan tumbuh subur bila ditanam di tanah yang subur dan memiliki kandungan air tinggi. Bisa ditanam melalui biji, sehingga sangat mudah penanamannya.
Tingginya bisa mencapai 40 cm dan tipe yang bercabang banyak. Sangat cocok untuk background di halaman teras rumah.
4. Lavender
Kalau pengen punya tanaman hias outdoor yang tidak hanya cantik tapi juga memiliki aroma yang harum, Lavender bisa dicoba. Aromanya sangat menenangkan dan bisa juga untuk mengusir nyamuk. Sehingga taman atau halaman teras rumah kamu bisa terbebas dari nyamuk.
Mau ditanam di pot atau langsung di tanah bisa semua.
5. Kamboja Jepang (Adenium)
Kamboja jepang atau Adenium ini salah satu tanaman hias outdoor berbunga yang banyak dimiliki. Karena perawatannya sangat mudah dan memiliki bunga yang beragam warnanya.
Beberapa orang bahkan menjadikan Adenium sebagai tanaman bonsai.
Belum lama malah sempat viral harga bonsai Adenium melonjak tinggi.
6. Anggrek
Menurut Pak Bon, Anggrek adalah tanaman hias outdoor yang wajib dimiliki meskipun cuma punya satu jenis anggrek saja. Perawatannya mudah, bunganya cantik, dan varietasnya banyak tinggal pilih sesuai selera.
Mau yang model digantung, tempel, atau di taruh pot semuanya ada, tergantung jenis anggrek yang diinginkan.
7. Bunga matahari
Bunga matahari sayangnya memiliki batas waktu berbunga. Kebanyakan bunga matahari hanya bisa berbunga sekali dalam satu tahun. Tetapi ada juga varietas bunga matahari yang bisa berbunga sepanjang tahun.
Bunga matahari ini cocok ditempatkan di halaman teras rumah yang punya paparan sinar matahari langsung. Karena tanaman ini butuh cahaya matahari yang banyak agar bunganya bisa berkembang besar.
8. Mawar
Mawar merupakan tanaman hias berbunga yang paling populer di dunia. Mawar memiliki bunga yang indah dan menawan dengan berbagai warna, seperti merah, merah muda, putih, atau kuning. Mawar membutuhkan perawatan yang intensif, seperti penyiraman, pemupukan, dan pemangkasan.
Kesalahan perawatan membuat tanaman ini tidak berbunga.
9. Azalea
Bunga Azalea juga jadi salah satu tanaman hias favorit. Bentuk bunganya indah dan warna beragam.
Tanaman ini bisa dibuat bonsai, kalau sudah berbunga seperti tidak ada daunnya karena bunganya menutupi seluruh daun.
Azalea cocok ditanam di area yang teduh atau semi teduh.
10. Begonia
Sangat cocok untuk tanaman hias outdoor karena jumlahnya yang rindang dan seperti semak belukar. Tetapi kalau sudah berbunga sungguh cantik.
Faktanya lagi, Begonia bisa dimanfaat sebagai TOGA (Tanaman Obat Keluarga). Jadi selain bisa untuk tanaman hias, bagian-bagian tanaman ini seperti daun dan batangnya bisa untuk mengatasi demam, pusing, dan bisul.
11. Lidah Mertua
Siapa sih yang tak tahu Lidah Mertua? Tanaman hias ini cukup banyak diminati sama ibu-ibu. Bisa dijadikan tanaman hias indoor maupun outdoor. Karena perawatannya sangat mudah.
Dan banyak yang tidak tahu kalau Lidah Mertua itu juga bisa berbunga lho. Warna bunganya putih. Tetapi memang jarang ditemui Lidah Mertua berbunga, mungkin karena lagi banyak konflik sama menantunya kali ya, becyanda.
Lidah Mertua yang berbunga ini memang sangat jarang ditemukan. Karena untuk bisa berbunga, Lidah mertua harus berada di luar ruangan yang cukup lama. Tetapi justru yang mendapatkan cahaya minim.
Sehingga minimnya cahaya dan kurangnya mendapatkan air, itulah yang akan merangsang pertumbuhan bunga.
12. Kaktus
Kaktus merupakan tanaman hias yang bisa dibilang lucu kalau kata Pak Bon. Ya karena kaktus ini ada yang ukurannya kecil-kecil, sangat cocok ditaruh di pot terus ditempatkan di meja teras depan rumah.
Beberapa varietas kaktus juga ada yang berbunga. Misalnya saja Kaktus Koboi, Kaktus Rambut Nenek, Easter Cactus, dll.
13. Aster
Bunga Aster ini sangat cantik, banyak varietasnya juga. Menurut Pak Bon, kamu wajib punya bunga Aster di rumah. Ada yang bilang bunga Aster ini mirip bunga matahari tapi versi mininya. Apa pun itu yang jelas Bunga Aster ini indah.
Kalau kamu punya beberapa varietas kemudian semuanya berbunga, halaman teras rumah kamu akan semakin berwarna.
Kira-kira tanaman hias bunga outdoor apa yang kamu ingin miliki di rumah? Coba tulis di komentar.